Berita

Kapolres Bogor Turun Tangan Langsung Redam Kericuhan Demo Tambang di Cigudeg

Advertisement

Bogor – Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto melakukan dialog langsung dengan massa yang berunjuk rasa di Kantor Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor, pada Senin (12/1/2026). Langkah ini diambil untuk meredam situasi yang sempat memanas dan berujung kericuhan.

Dalam rekaman video yang diterima, AKBP Wikha terlihat berada di tengah kerumunan massa. Ia berupaya menenangkan suasana dengan berdialog secara langsung. Massa sebelumnya sempat memblokade akses jalan di sekitar lokasi demonstrasi.

“Tadi jalan diblokir juga, baru bisa dibuka setelah saya nego,” ujar AKBP Wikha Ardilestanto, menjelaskan upayanya membuka blokade jalan.

Advertisement

Demonstrasi tersebut dilaporkan terkait dengan penutupan aktivitas pertambangan di wilayah barat Kabupaten Bogor. Video yang beredar di media sosial menunjukkan adanya indikasi kericuhan yang terjadi selama aksi berlangsung, bahkan disebutkan bahwa kantor kecamatan sempat menjadi sasaran perusakan.

Peserta aksi demonstrasi yang hadir pada siang itu berasal dari beberapa kecamatan di wilayah Bogor, termasuk Rumpin, Parungpanjang, dan Cigudeg.

Advertisement